dirgantara , mesin, informatika, elektro, aeronautika, industri, kampus, yogyakarta, universitas, institut, penerbangan
Terbang Menggapai Cita-cita Bersama ITDA
INFO PMB : +62878 5866 7788

Sambutan Dekan FTK

Assalamu’alaikum wr.wb.


           Alhamdulillahirobbil ‘alamin. Segala puji bagi Allah SWT atas berkat rahmat dan hidayah NYA kepada kita semua.  Kami ucapkan selamat datang di website Fakultas Teknologi Kedirgantaraan Institut Teknolologi  Dirgantara Adisutjipto (FTK ITD Adisutjipto).

Website ini merupakan salah satu media dalam mengkomunikasikan FTK ITD Adisutjipto kepada seluruh civitas akademika fakultas, institut, masyarakat, alumni, dan para stakeholder.

Fakultas Teknologi Kedirgantaraan adalah salah satu fakultas di lingkungan Institut Teknologi Dirgantara Adisutjipto yang merupakan satu-satunya Institut dibawah  pembinaan TNI Angkatan Udara. FTK ITD Adisutjipto pada saat ini, menyelenggarakan 2 (dua) program studi strata sarjana (S1) dan 1 (satu) program studi diploma III (D3) yang dapat menjadi pilihan studi bagi calon mahasiswa. Program Studi tersebut adalah; Teknik Dirgantara S1 (Akreditasi B), Teknik Mesin S1 (Akreditasi B), dan Aeronautika DIII (Akreditasi B)

Kurikulum yang digunakan telah sesuai dengan standar nasional berbasis Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI) dan Kurikulum Merdeka Belajar Perguruan Tinggi serta senantiasa responsif dengan perkembangan zaman dengan dukungan staf pengajar, tenaga kependidikan, serta prasarana dan sarana yang memadai.

Berbekal nilai-nilai yang diterapkan  “Jujur, Tulus, Tekun dan Disiplin”,  kami berupaya untuk terus menyempurnakan hal-hal yang sudah baik, dan memperbaiki kekurangan agar lebih baik lagi dimasa yang akan datang. 

FTK ITD Adisutjipto terbuka untuk menjalin kerja sama yang sifatnya saling menguntungkan dalam rangka pengembangan kelembagaan dan Tridharma Perguruan Tinggi dengan berbagai institusi/lembaga negeri maupun swasta, baik  perguruan tinggi, sekolah, dunia usaha/dunia industri, dan lainnya.

Terima kasih kami sampaikan atas kepercayaan masyarakat yang telah mempercayakan putra/putrinya untuk menempuh studi di FTK ITD Adisutjipto, juga kepada semua mitra dan stakeholder yang telah menjalin kerja sama dan memberikan kontribusi bagi pengembangan dan kemajuan FTK ITD Adisutjipto.

Demikian pula masukan, saran dan kritik yang membangun kami harapkan untuk terus memperbaiki dan meningkatkan pelayanan kami. Terima kasih.


Wassalamu’alaikum wr. wb.